Apa Itu Bimbingan Konseling? Ini Dia Pengertian dan Manfaatnya

aplikasi ujian online

Kalian yang sedang atau pernah di duduk bangku sekolah pasti tidak asing dengan istilah bimbingan konseling (BK) bukan? BK menjadi hal penting yang harus ada di sekolah karena keberadaannya akan membantu siswa untuk memiliki kepribadian yang baik untuk masa depannya.

Bimbingan konseling juga membantu siswa dalam menangani berbagai masalah atau hal-hal lain di luar kegiatan belajar mengajar. Meski begitu, praktik bimbingan konseling ini juga harus dibarengi dengan upaya siswa memaksimalkan kemampuan mereka masing-masing dalam menyelesaikan masalah.

Lalu apa sih arti sebenarnya dari bimbingan konseling? Apa saja manfaat dari adanya praktik ini? Yuk simak penjelasannya di bawah ini!

Apa Itu Bimbingan Konseling

Bimbingan konseling atau BK adalah serangkaian aktivitas yang berupa bantuan yang dilakukan oleh seorang ahli pada konseling dengan cara tatap muka, baik itu secara individu ataupun kelompok dengan memberikan pengetahuan tambahan. Pengetahuan tambahan yang dimaksud nantinya diharapkan mampu menjadi jalan keluar untuk mengatasi dan menyelesaikan permasalahan yang dialami oleh konseling, yakni dengan cara terus-menerus dan sistematis. Bimbingan konseling telah diatur di dalam Surat Keputusan Mendikbud No. 025/1995 mengenai Petunjuk Fungsional Guru dan Angka Kreditnya.

Bimbingan yang diberikan dalam praktik ini dapat berupa bimbingan sosial, karir, belajar, dan lain sebagainya. Bimbingan konseling juga disebut sebagai salah satu upaya yang sistematis, objektif, berkelanjutan, dan logis, serta terprogram yang mana dilakukan oleh para konselor untuk memberikan fasilitas pengembangan bagi konseli agar mereka dapat mencapai kemandirian dan mencapai kehidupan yang lebih baik lagi.

Tujuan Bimbingan Konseling

Dalam pelaksanaannya, bimbingan konseling tentu dilaksanakan dengan tujuan tertentu. Berikut adalah tujuan dari adanya praktik bimbingan konseling.

  1. Merencanakan kegiatan penyelesaian studi, perkembangan karir, dan juga kehidupan siswa di masa depan.
  2. Menyesuaikan diri dengan lingkungan pendidikan dan juga lingkungan masyarakat.
  3. Mengetahui kesulitan dan juga hambatan yang dihadapi oleh siswa dalam studi, penyesuaian diri dengan lingkungan pendidikan yang ada di masyarakat.
  4. Mengembangkan hambatan dan juga kesulitan yang dihadapi oleh siswa dalam sistem pembelajaran, penyesuaian dengan lingkungan pendidikan serta masyarakat.
  5. Mengembangkan semua potensi dengan menggunakan kekuatan yang dimiliki oleh siswa secara lebih optimal.
  6. Mempunyai kesadaran untuk menggambarkan penampilan dan mengenal kekhususan yang ada di dalam dirinya sendiri.
  7. Mampu melaksanakan keterampilan ataupun teknik belajar secara efektif.
  8. Mampu mengembangkan sikap positif, seperti halnya menggambarkan orang-orang yang mereka kagumi.

Manfaat Bimbingan Konseling

Bimbingan konseling penting bagi sekolah karena dapat memberikan beberapa manfaat seperti di bawah ini:

  1. Menciptakan perasaan dan pandangan positif terhadap diri sendiri karena hadirnya perasaan yang lebih baik, bahagia, tenang, dan juga nyaman.
  2. Menurunkan tingkat stres siswa karena tugas dan beban belajar yang cukup banyak maupun karena persoalan lain yang harus mereka hadapi.
  3. Membantu siswa dalam memahami diri sendiri atau orang lain, sehingga menciptakan kekerabatan yang erat dan efektif.
  4. Membantu siswa dalam menngembangkan diri, sehingga mereka dapat menggunakan potensi yang ada pada dirinya sendiri secara optimal di masa mendatang.

Fungsi Bimbingan Konseling di Sekolah

Bimbingan konseling bagi siswa di sekolah juga memiliki beberapa fungsi, di antaranya:

1. Fungsi Pemahaman

Dengan adanya praktik bimbingan konseling, siswa akan dibantu untuk memahami siapa dan bagaimana dirinya. Hal ini menyebabkan mereka dapat lebih mengenali potensi yang dimiliki maupun lingkungan yang mereka tempati.

2. Fungsi Pengembangan

Praktik bimbingan konseling membantu siswa dalam mengembangkan potensi yang ada di dalam diri mereka. Dalam menjalankan fungsi ini pula, pihak BK akan memberikan bimbingan yang sistematis dan berkelanjutan, fasilitas yang mendukung, hingga menciptakan lingkungan agar tetap kondusif.

3. Fungsi Preventif

Fungsi preventif adalah fungsi di mana BK memberian antisipas terhadap berbagai macam permasalahan yang mungkin saja terjadi dan dialami oleh siswa kemudian melakukan upaya untuk mencegahnya.

4. Fungsi Fasilitasi

BK akan memberikan berbagai kemudahan kepada siswa untuk mencapai pertumbuhan dan juga perkembangan seoptimal mungkin, selaras, serasi, dan juga seimbang dalam keseluruhan aspek diri siswa.

Teknik dalam Konseling

Adapun teknik-teknik yang ada di dalam bimbingan konseling, antara lain:

1. Melayani atau Attending

Menurut Carkhuff (1983), melayani konseli secara pribadi adalah salah satu upaya yang dilakukan para konselor dalam memberikan perhatian secara total kepada para konseli. Hal tersebut ditampilkan melalui sikap tubuh dan juga ekspresi wajah.

2. Empati

Empati berkaitan erat dengan melayani. Empati dalam bimbingan konseling berarti kemampuan konselor untuk dapat merasakan dan juga menempatkan dirinya di posisi konseli dengan memperhatikan postur dan ekspresi wajahnya. Lalu mendengarkan dengan sangat hati-hati apa yang diceritakan konseli dan memahaminya dengan baik.

3. Refleksi

Refleksi merupakan upaya para konselor untuk mendapatkan informasi lebih lanjut terkait apa yang dirasakan oleh konseli dengan cara memantulkan kembali pikiran, perasaan, dan juga pengalaman konseli.

4. Eksplorasi

Eksplorasi merupakan keterampilan para konselor untuk menggali prasarana dan juga pikiran klien. Teknik eksplorasi tersebut memungkinkan para konseli untuk bebas berbicara tanpa adanya rasa takut, terancam, dan juga tertekan.

5. Menangkap Pesan Utama

Teknik yang satu ini membutuhkan konselor untuk bisa menangkap pesan utama yang disampaikan oleh kien. Hal tersebut sangat penting dan dibutuhkan, karena terkadang klien mengemukakan pikiran, perasaan, dan juga pengalamannya secara berbelit, berputar-putar, dan terlalu panjang.

6. Bertanya untuk Membuka Percakapan

Teknik ini merupakan salah satu cara yang dapat digunakan untuk memancing percakapan lebih lanjut. Caranya yaitu konselor mulai bertanya namun tidak diawali dengan kata mengapa, apa sebabnya, dan lainnya, melainkan dengan menggunakan kata-kata seperti ini: “apakah”, “bagaimanakah”, “adakah”, “bolehkah”, atau “dapatkah”.

7. Bertanya Tertutup

Teknik bertanya tertutup merupakan suatu bentuk pertanyaan yang seringkali dijawab dengan singkat oleh konseli seperti ya atau tidak. Teknik ini dilakukan untuk mengumpulkan informasi, menjernihkan dan juga memperjelas sesuatu, serta menghentikan obrolan konseli yang menyimpang terlalu jauh.

8. Dorongan Minimal

Teknik ini merupakan salah satu upaya seorang konselor agar konseli atau kliennya selalu terlibat dalam pembicaraan dan juga membuka dirinya sendiri kepada konselor. Dorongan inilah yang diucapkan dengan kata “lalu”, “oh ya”, “dan”, dan lain sebagainya dengan tujuan agar konseli lebih bersemangat dalam menyampaikan masalahnya.

9. Interpretasi

Di dalam teknik interpretasi, konselor akan menggunakan teori-teori konseling dan menyesuaikannya dengan permasalahan konseli. Hal tersebut dilakukan untuk menghindari adanya subjektivitas dalam hubungan konseling.

10. Mengarahkan

Teknik mengarahkan menuntut konselor untuk memiliki kemampuan mengarahkan konseli untuk berpartisipasi secara penuh di dalam proses konseling agar konseli bersedia melakukan sesuatu yang diarahkan konselor.

Demikian penjelasan terkait bimbingan konseling, semoga dapat dipahami dan bermanfaat ya semua!
Saat ini, proses pelaksanaan ujian dapat dilaksanakan dengan mudah dan praktis karena adanya aplikasi ujian online, Ujione. Seluruh kegiatan penilaian, mulai dari pemberian tugas, ujian, hingga evaluasi dapat dilaksanakan dalam satu aplikasi dan dapat diakses di perangkat apa saja, membuat ujian menjadi lebih efektif dan efisien. Siswa dan guru sama-sama memiliki pengalaman baru dalam proses penilaian. Tertarik menggunakan? Yuk langsung gunakan Ujione sekarang! Gratis 30 hari pertama dengan fitur tidak terbatas!

Mudah mengadakan ujian online serentak dengan Ujione
Dilengkapi juga dengan Quiz, Tugas serta Bank Soal

Trial 30 Hari. Daftar Sekarang
Aplikasi Ujian Online Berbasi Cloud Buatan Indonesia
Jln Godean KM 4,5. Ruko Godean Permai KAV 3, Sleman, DI Yogyakarta, Indonesia
© Copyright PT Jetorbit Teknologi Indonesia.
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram