6 Tips Mengajar Bahasa Inggris yang Efektif dan Menyenangkan

aplikasi ujian online
Font design for word english time with teacher and students in class illustration

Bahasa inggris adalah salah satu mata pelajaran yang cukup digemari oleh para siswa. Namun tidak jarang para pengajar mengeluhkan cara mengajar para guru yang kurang sesuai atau bahkan cenderung membosankan. Jika bapak/ibu termasuk yang mendapat kritik dari siswa mengenai cara mengajar, maka bapak/ibu guru tidak perlu buru-buru berkecil hati. Karena kritik dari siswa sebenarnya adalah hal yang wajar dan justru bisa membantu kita untuk terus berkembang.

Mungkin saja bukan bapak/ibu yang salah dalam mengajar, namun sudah saatnya melakukan inovasi lain mengingat karakter siswa juga terus berkembang sesuai dengan perubahan zaman.

Nah, kali ini, akan disampaikan beberapa informasi mengenai tips mengajar bahasa inggris agar efektif dan semakin menyenangkan. Yuk langsung simak ulasannya sampai selesai.

Tips Mengajar Bahasa Inggris yang Efektif dan Menyenangkan

1. Mempersiapkan Bahan Pembelajaran

Saat hendak mengajar, tentu kita perlu menyiapkan bahan pembelajaran bukan? Karennaya, hal ini menjadi penting untuk diperhatikan. Kita perlu mempersiapkan bahan pembelajaran yang berkualitas. Bahan ajar yang baik mampu menarik perhatian siswa, sehingga bisa menjadikan kegiatan pembelajaran menjadi lebih efektif.

2. Jangan Terpaku Grammar

Grammar memanglah hal yang penting, namun untuk membangun suasana menyenangkan kesampingkan dahulu urusan grammar ini. Buatlah siswa familiar dahulu dengan vocabulary bahasa Inggris. Jika siswa melakukan kesalahan saat berbicara, kita sebagai guru tidak perlu terus menerus membenarkannya. Hal ini bertujuan untuk membiasakan murid agar mereka berani mengekspresikan dirinya serta tidak kehilangan minat dalam belajar bahasa Inggris.

3. Fokus Pada Praktik

Belajar bahasa Inggris akan lebih menyenangkan jika tidak berfokus pada teori saja. Di dalam kelas khususnya kita bisa lebih memperbanyak praktik. Kita bisa mengajak siswa untuk selalu berbicara dalam bahasa Inggris pada setiap jam belajar bahasa Inggris. Gunakan percakapan sederhana terlebih dahulu. Dalam belajar bahasa, teknik ini akan lebih cepat menjadikan siswa fasih berbahasa inggris sebab lingkungan sekitar yang mendukung, sehingga mau tidak mau setiap siswa harus mempraktekkannya.

4. Menggunakan Metode Belajar yang Tepat

Belajar bahasa inggris ataupun mata pelajaran yang lain bisa menggunakan berbagai macam metode belajar. Namun, sebagai guru, kita perlu menyesuaikan metode yang teapot dengan kondisi siswa dan kelas. Untuk mengasah kemampuan bahasa inggris, kita bisa mengajak para siswa untuk melakukan diskusi kelompok ataupun bermain game sederhana. Mata pelajaran yang diajarkan dengan metode menyenangkan akan lebih mudah dipahami oleh siswa.

5. Membangun Kepercayaan Diri Siswa

Beberapa siswa mungkin kurang percaya diri jika sudah berhadapan dengan bahasa inggris. Di sinilah peran kita sebagai guru untuk meningkatkan kepercayaan diri mereka. Namun sebelum itu, tentu kita juga perlu membnagun rasa percaya diri terlebih dulu pada diri sendiri. Ada banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk membangun perasaan ini, salah satunya dengan belajar kembali materi-materi yang akan diajarkan. Setelah itu, kita bisa menularkan cara membangun rasa percaya diri yang kita lakukan kepada para siswa.

6. Evaluasi Secara Mandiri

Setelah melakukan hal-hal di atas, jangan lupa untuk melakukan evaluasi dari kegiatan pembelajaran yang sudah dilakukan. Kita bisa mencoba mengevaluasi poin-poin saat pembelajaran yang dirasa efektif dan juga kurang efektif. Poin-poin tersebut nantinya bisa menjadi bahan pertimbangan untuk kegiatan mengajar selanjutnya.

Demikian informasi mengenai tips mengajar bahasa Inggris yang efektif dan menyenangkan. Semoga informasi di atas bisa membantu bapak/ibu guru sekalian.Konon katanya, hal terbaik dalam belajar adalah terus menerus melakukannya. Practice makes perfect. Jadi  tetap semangat dan jangan menyerah dalam mengajarkan kebaikan kepada para siswa.

Mudah mengadakan ujian online serentak dengan Ujione
Dilengkapi juga dengan Quiz, Tugas serta Bank Soal

Trial 30 Hari. Daftar Sekarang
Aplikasi Ujian Online Berbasi Cloud Buatan Indonesia
Jln Godean KM 4,5. Ruko Godean Permai KAV 3, Sleman, DI Yogyakarta, Indonesia
© Copyright PT Jetorbit Teknologi Indonesia.
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram